Selasa, 08 September 2015



Peningkatan Produktivitas pada Line Produksi Run Door Glass
Penulis : Denov Yanfico
NIM : 41607110037
Jurusan : Teknik Industri
Ringkasan
Produktivitas merupakan suatu parameter yang dapat digunakan sebagai indikator untuk melihat kinerja suatu perusahaan. Untuk memperoleh tingkat produktivitas yang tinggi harus didukung oleh adanya suatu sistem kerja yang sederhana, praktis dan efisien. Dalam upaya peningkatan produktivitas banyak cara atau pendekatan yang bisa dilakukan antara lain dengan melakukan penurunan tingkat reject atau defect produktivitas dan juga membuat perusahaan banyak mengeluarkan biaya yang sia-sia. Dengan mengacu pada metode PFMEA yang bertujuan mengembangkan, meningkatkan, dan mengendalikan nilai atau harga probabilitas dari failure yang terdeteksi dari sumber (input) dan juga mereduksi efek – efek yang ditimbulkan oleh kejadian failure tersebut. Maka build in Quality sangatlah penting, agar tidak reject atau NG. Dengan menekan cost reduction dengan baik, yang bartujuan untuk mendapatkan keuntungan yang lebih baik. yang nantinya akan membuat perusahaan semakin baik, dan dapat bersaing dengan kompetitor dengan membuat barang dengan kualitas bagus dan dengan harga yang bersaing.
Saran
Penjabaran tentang isi skripsi sudah bisa dikatakan cukup baik, metode yang diacukan sudah cukup memadai. Namun, akan menjadi lebih baik jika metode yang disampaikan lebih diperjelas kembali dan ditekankan pada tujuan penelitian.
Kritik
Menurut pemikiran saya, sistematika penulisan pada skripsi ini masih belum sesuai dengan Ejaan Yang Disempurnakan dan masih belum rapi, serta masih banyak ditemukan isi dari landasan teori yang belum berkesinambungan dengan pemahaman skripsi ini.

0 komentar :

Posting Komentar